Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaSeputar Dana
26 Maret 2025114Pembaca
Bagikan :
Sebagai seorang pengusaha, terjun ke dunia bisnis merupakan sebuah tantangan yang besar. Namun, jika Anda mencari cara yang lebih terstruktur untuk mencapai sebuah kesuksesan, bergabung dalam jaringan franchise bisa menjadi solusi yang tepat.
Franchise menyediakan model bisnis yang telah teruji, dengan panduan operasional yang jelas, dan dukungan dari komunitas yang telah berpengalaman. Hal ini tentunya dapat menjadi awal yang baik untuk membangun usaha bagi seorang pemula.
Di Indonesia sendiri, tren bisnis franchise terus berkembang pesat, mencakup berbagai merek yang telah terbukti sukses di berbagai sektor industri.
Mulai dari industri makanan, minuman, layanan dan ritel. Salah satu bisnis waralaba yang banyak diminati masyarakat adalah franchise teh, karena menawarkan potensi keuntungan yang menarik serta dapat memberikan dorongan bagi perkembangan ekonomi lokal.
Lantas, merek franchise teh apa saja yang sudah dikenal dan memiliki prospek yang baik di Indonesia? Simak informasi selengkapnya disini!
Sumber: estehpoci.id
Teh Poci merupakan merek franchise minuman berbasis teh yang terkenal di Indonesia dan menawarkan berbagai varian rasa. Teh Poci memiliki dua paket franchise yang cukup terjangkau, yaitu paket hemat dan reguler yang berlaku untuk pulau Jawa, Kalimantan, Sumatra dan Sulawesi.
a. Harga Franchise Paket Hemat:
Lokasi |
Harga Paket Hemat |
Fasilitas |
Pulau Jawa |
Rp 9,2 juta |
Booth, peralatan, dan bahan baku untuk 500 gelas |
Kalimantan, Sumatra dan Sulawesi |
Rp 9,2 juta |
Booth, peralatan, dan bahan baku untuk 200 gelas |
b. Harga Franchise Paket Reguler:
Lokasi |
Harga Paket Hemat |
Fasilitas |
Pulau Jawa |
Rp 11 juta |
Booth yang lebih besar, peralatan dan bahan baku untuk 500 gelas |
Kalimantan, Sumatra dan Sulawesi |
Rp 12 juta |
Booth yang lebih besar, peralatan dan bahan baku untuk 500 gelas |
Jika Anda tertarik untuk membuka franchise Teh Poci silahkan mengunjungi Instagram @estehpoci untuk informasi lebih lanjut.
Baca juga: Contoh Proposal Usaha Makanan Kekinian, Cek Estimasi Biayanya
Sumber: estehindonesia.com
Es Teh Indonesia adalah minuman berbasis teh yang dikenal dengan harga yang terjangkau dengan beraneka macam varian rasa yang menarik. Untuk bergabung menjadi mitra Es Teh Indonesia diperlukan biaya Rp 130 juta yang sudah termasuk biaya lisensi sebesar Rp 4 juta per tahun.
Jumlah ini sudah mencakup peralatan yang diperlukan untuk membuka satu gerai.
Untuk membuka franchise Es Teh Indonesia, Anda dapat menghubungi Call Center Es Teh Indonesia melalui nomor 0812-7731-744 atau email ke estehindonesia.id@gmail.com. Setelah itu Anda mengisi formulir kemitraan di situs resmi Es Teh Indonesia.
Setelah pengajuan disetujui, langkah berikutnya tanda tangan kontrak franchise, survei lokasi dan pembayaran biaya lisensi. Jika persiapan telat selesai, outlet Es Teh Indonesia siap launching dengan dukungan dari tim, termasuk pelatihan karyawan dan penyediaan peralatan.
Sumber: tribunnews.com
Teh Kota adalah franchise asal Blora, Jawa Tengah yang menawarkan berbagai varian teh dengan harga yang terjangkau. Bagi Anda yang ingin bergabung menjadi mitra Teh Kota, Anda harus menyiapkan modal sekitar Rp 30-60 juta. Terdapat beberapa pilihan paket-paket, yaitu:
Pilihan Paket |
Harga Promo |
Fasilitas |
Paket Gold |
Rp 60 juta |
Mesin press tutup gelas, sidewalk stand banner, 2 stand menu, bahan baku awal, 200 brosur promosi, cash drawer, CCTV, tablet & stand, pendaftaran mitra Grab Food dan spotlight lamp |
Paket Silver |
Rp 35 juta |
200 brosur promosi, cash drawer, 4 bangku kayu, bahan baku minuman, CCTV, Hp & stand, cash drawer, stand menu, stand banner dan pendaftaran mitra Grab Food. |
Paket Reguler |
Rp 30 juta |
200 brosur promosi, 4 bangku kayu, bahan baku minuman dan cash drawer. |
Modal ini sudah termasuk dalam biaya franchise, perlengkapan usaha dan stok awal bahan baku. Untuk Anda yang tertarik franchise Teh Kota bisa langsung menghubungi tim Teh Kota melalui email tehkotaindonesia@gmail.com.
Ketika seluruh persyaratan Anda telah disetujui, Anda akan mengikuti pelatihan dan bimbingan dari pihak Teh Kota selama 1 bulan.
Sumber: grid.id
Franchise Es Teh Nusantara dibanderol dengan harga promo mulai dari Rp 3,8 juta dari harga normal Rp 5,3 juta, untuk bisa balik modal diperkirakan membutuhkan waktu 2-3 bulan.
Anda akan mendapatkan booth, peralatan dan bahan baku untuk 200 porsi.
Tersedia juga paket Super Premium dengan harga promo mulai dari Rp 7,2 juta dari harga normal Rp 10 juta.
Anda akan mendapatkan booth, cup sealer, peralatan dan bahan baku untuk 600 porsi. Jika Anda tertarik untuk membuka franchise ini, bisa langsung menghubungi WhatsApp 0878-9015-7424.
Sumber: tehdesa.id
Dengan modal Rp 1 jutaan Anda bisa membuka franchise Es Teh Desa. Terdapat berbagai pilihan menu yang beragam, yaitu original tea, kampul tea, jasmine tea, green tea, thai tea, lychee tea, blueberry tea dan passion fruit tea. Ada empat paket franchise dengan harga promo, yaitu:
Pilihan Paket |
Harga Promo |
Harga Normal |
Fasilitas |
Starter |
Rp 1,9 juta |
Rp 4 juta |
Termos es, gelas plastik, gelas takar, gelas aduk, teko plastik dan bahan baku. |
Reguler |
Rp 2,4 juta |
Rp 6 juta |
Termasuk booth, peralatan dan bahan kau |
Semi Container |
Rp 15 juta |
Rp 30 juta |
Termasuk container booth, peralatan dan bahan baku. |
Booth Container |
Rp 19 juta |
Rp 40 juta |
Termasuk container besar, peralatan dan bahan baku. |
Jika Anda Berminat untuk menjadi mitra Es Teh Desa, Anda bisa menghubungi WhatsApp 0813-9140-5557.
Sumber: estehsolo.com
Franchise Es Teh Solo menawarkan paket dengan harga mulai dari Rp 7,1 juta. Paket ini sudah termasuk dengan fasilitas yang komprehensif, yaitu mencakup booth, box drink jar, ceret, teko listrik, gelas takar, gelas stainless, sendok dan spatula.
Ada juga paket Eco-package dengan harga Rp 3,8 juta, Anda bisa mendapatkan keuntungan hingga Rp 6,6 juta per bulan dan akan kembali modal dalam rentang waktu 1-2 bulan saja.
Jika berminat, Anda dapat menghubungi nomor WhatsApp 0813-2882-7224 untuk wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur dan nomor WhatsApp 0812-1535-9043 untuk wilayah Jabodetabek dan luar Jawa.
Sumber: estehwarisan.com
Franchise Es Teh Warisan menawarkan paket mulai dari harga Rp 3 juta hingga Rp 8 juta. Es Teh warisan memiliki tiga paket franchise, yaitu:
Pilihan Paket |
Harga Promo |
Harga Normal |
Fasilitas |
Booth Portable |
Rp 3,6 juta |
Rp 4,5 juta |
Booth, peralatan dan bahan baku untuk 200 porsi. |
Booth Medium |
Rp 5,5 juta |
Rp 7 juta |
Booth, peralatan dan bahan baku untuk 400 porsi. |
Booth Exclusive |
Rp 8,9 juta |
Rp 11 juta |
Booth, peralatan dan bahan baku untuk 400 porsi. |
Jika Anda berminat membuka franchise ini, bisa langsung menghubungi admin Es Teh Warisan di WhatsApp 0895-2626-1680 atau mengunjungi Instagram @estehwarisan untuk informasi lebih lanjut.
Sumber: sajiansedap.grid.id
Es Teh Manis Asli Solo DeJumbo menawarkan dua tipe franchise, yaitu tipe gerobak dan tipe stan. Harga dari franchise ini dibanderol mulai dari Rp 6,8 juta hingga Rp 7,3 juta. Dengan modal ini, Anda sudah mendapatkan stand atau gerobak dan bahan baku untuk 1.000 gelas.
Terdapat lima varian menu andalan Es Teh Manis Asli Solo DeJumbo, yaitu original, lychee, lemon, milk tea dan satu menu bulanan. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa langsung menghubungi nomor WhatsApp 0817-3898-097.
Sumber: estehsaudagar.com
Franchise es teh selanjutnya adalah Es Teh Saudagar yang menawarkan paket dengan harga promo Rp 3,8 juta dari harga normal Rp 6 juta. Anda akan mendapatkan booth, peralatan dan bahan baku.
Terdapat beberapa menu andalannya, yaitu original tea, peach tea, jasmine tea, milk tea dan choco tea. Jika Anda ingin mendaftarkan diri sebagai mitra franchise teh ini, Anda bisa langsung menghubungi melalui WhatsApp 0813-2614-8833.
Sumber: estehanakbangsa.com
Es Teh Anak Bangsa punya dua paket franchise dengan harga promo mulai dari Rp 3,6 juta sudah termasuk booth, peralatan dan bahan baku. Paket keduanya adalah kontainer booth dengan harga Rp 8.7 juta dengan booth yang lebih besar.
Keuntungan dari franchise teh ini perbulannya bisa mencapai Rp 3,3 juta. Jika Anda tertarik, bisa langsung menghubungi nomor WhatsApp 0813-2931-4189.
Sumber: tehmanisjumboindonesia.com
Franchise teh selanjutnya adalah Teh Manis Jumbo yang menyediakan paket dengan ciri khasnya yaitu porsi yang lebih besar dan harga yang terjangkau. Untuk mengajukan menjadi mitra, Anda bisa langsung mengecek proposal yang tersedia di websitenya yaitu tehmanisjumboindonesia.com.
Atau bisa langsung menghubungi admin Teh Manis Jumbo di nomor WhatsApp 0812-8026-4695.
Sumber: instagram.com/estehanaknegeri
Franchise es teh yang terakhir adalah Es Teh Anak Negeri yang menawarkan harga paket mulai dari Rp 3,9 juta. Terdapat dua pilihan paket kemitraan, yaitu:
Pilihan Paket |
Harga Paket |
Fasilitas |
Silver Business |
Rp 2,9 juta |
x-Banner, alat dan bahan baku lengkap, buku resep dan video tutorial. |
Gold Business |
Rp 3,9 juta |
Booth portable, x-Banner, alat dan bahan baku lengkap, buku resep dan video tutorial. |
Jika Anda tertarik untuk menjadi mitra dari Franchise Es Teh Anak Negeri ini bisa langsung mengunjungi website remis mereka yaitu estehanaknegeri.id atau WhatsApp ke 0852-1414-8686.
Baca juga: 7 Tips Mengelola Keuangan Usaha Modal Kecil agar Semakin Berkembang
Demikian informasi terkait merek franchise terkenal yang memiliki prospek yang baik di Indonesia beserta daftar harganya. Tentunya, dalam membangun usaha franchise es teh membutuhkan persiapan strategi yang matang dan modal usaha yang cukup.
Namun, jika modal usaha masih menjadi sebuah hambatan, Anda tidak perlu khawatir! karena ada layanan Fasilitas Dana dari ACC ONE.
Layanan tersebut dapat membantu untuk memenuhi berbagai kebutuhan Anda, termasuk untuk modal usaha.
Hanya dengan BPKB mobil sebagai jaminannya, Anda bisa mendapatkan pinjaman dana hingga 80% dari harga mobil. Prosesnya cepat jika pengajuan disetujui dan dokumen persyaratan lengkap.
Tidak perlu khawatir terkait keamanannya, karena ACC ONE sudah resmi berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Tunggu apalagi? Kunjungi website ACC ONE sekarang juga!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#usaha
#franchise
#hits
Berita Lainnya
Lihat semua