Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaMobil Baru
26 Maret 2025223Pembaca
Bagikan :
Sudah tidak mengherankan lagi bahwa harga mobil sport selalu ditawarkan dengan nilai fantastis dibanding jenis mobil lainnya. Hal ini bukan tanpa alasan, mobil sport memang mempunyai spesifikasi mesin super canggih sehingga pemiliknya bisa merasakan sensasi mengemudi lain daripada yang lain.
Harga mobil sport sendiri biasanya sudah dibanderol di range milyaran. Untuk mencari supercar dengan harga dibawah 1 miliar saja bisa dibilang cukup sulit. Dalam hal ini, biasanya Anda hanya mendapatkan dalam kondisi bekas saja.
Dibalik mahalnya harga mobil sport, nyatanya masih ada segelintir orang yang bersedia untuk membelinya. Istilah “sultan” memang tidak salah lagi disandingkan ke beberapa orang yang rela merogoh kocek untuk membeli supercar tersebut.
Sumber : Wikipedia
Bisa jadi merek mobil Ferrari adalah yang paling familiar di telinga masyarakat, ini karena cukup banyak kaum sultan yang kerap wara wiri menggunakan mobil ini. Mobil sport termahal di dunia ini kabarnya memiliki 1 varian yang sangat eksklusif yaitu Pininfarina Sergio.
Mengapa eksklusif? Pasalnya pabrikan mobil Italia ini hanya membuat 6 unit saja dan masing-masing unit akan dinamai sesuai dengan nama pemiliknya.
Desain kendaraan ini terlihat smooth dengan sudut dan lekuk minim, sehingga sangat mendukung aspek aerodinamis. Harga mobil ini dibanderol sekitar $3 juta atau sekitar 45 miliar rupiah.
Sumber : Mansory
Desain mobil sport biasanya sering diidentikkan dengan kata unik, seperti hypercar yang satu ini. Selain unik siapa sangka jika ide desain dan warna mobil ini malah terinspirasi dari hewan lucu menggemaskan, yaitu Panda! Kendati demikian, performa dari Bugatti Veyron ini tidak bisa dianggap remeh karena dengan mesin 8 liter W16 nya mampu menghasilkan tenaga hingga 1.001 hp.
Mobil ini merupakan hasil karya rumah modifikasi kenamaan asal Jerman yaitu Mansory Vivere. Dalam perubahannya tersebut, kabarnya bodi mobil ini hampir seluruhnya dilapisi oleh serat karbon yang mampu mendukung performanya.
Harga mobil ini sendiri masuk ke jajaran yang termahal di dunia yaitu $3.4 juta atau sekitar 50 miliar rupiah.
Sumber : Wikipedia
Walaupun nama Lykan masih cukup asing bagi sebagian orang, namun jika Anda pernah menikmati film Fast & Furious 7 tentunya pernah melihat tipe kendaraan tersebut. Mobil sport termahal di dunia ini diproduksi di Lebanon dan dibekali dengan mesin 3.7 liter twin turbo F6 yang mampu menghasilkan tenaga super hingga 780 hp dan torsi 960 Nm.
Kecepatan mobil ini juga mewakili dari film nya itu sendiri, yakni untuk mencapai kecepatan 0-100 km/jam, Lykan Hypersport ini diklaim hanya butuh waktu 2.8 detik saja lho. Harga mobil ini dihargai sekitar $3.4 juta atau sekitar 55 miliar rupiah per unit nya.
Sumber: Motor1
Kandidat berikutnya juga datang dari pabrikan Bugatti, yaitu Bugatti Bolide. Bugatti Bolide memiliki desain layaknya mobil balap, dengan desainnya yang ramping dan sporty serta ground clearance nya yang rendah, khas mobil balap. Mobil sport ini awalnya dimaksudkan sebagai proyek studi, tetapi kemudian Bugatti merubahnya menjadi mobil produksi dengan 40 Unit saja.
Dijual dengan harga berkisar di 4,5 Juta USD atau sekitar Rp66 Miliar, Hypercar ini dibekali dengan W16 8.0 liter quad-turbocharged dan menghasilkan 1.578 Hp dan torsi hingga 1.600 Nm.
Sumber : Wikipedia
Nama Lamborghini memang sudah sangat tidak asing di telinga penggemar otomotif maupun masyarakat awam. Di Indonesia sendiri, pemilik mobil sport yang satu ini juga banyak ditemukan di kalangan sosialita hingga para pesohor. Lamborghini Veneno ini masuk sebagai salah satu mobil sport termahal di dunia yang dihargai sekitar $ 4.5 juta atau sekitar 66 miliar rupiah.
Desain mobil keren yang satu ini agak sedikit unik dan terkesan futuristik dibanding desain Lamborghini lainnya Berkat teknologi dan mesin super canggih V12 6.5 liter ini membuatnya mampu menghasilkan akselerasi maksimal yaitu 0-60 mph hanya membutuhkan waktu 2.9 detik saja lho!
Baca Juga : Rekomendasi Mobil Sport Murah dan Baru Hanya di ACC ONE!
Sumber : Asphalt Wiki
Mobil sport yang satu ini mungkin terdengar asing bagi sebagian besar orang. Tapi siapa sangka kalau supercar yang satu ini masih memegang tahta mobil sport termahal di dunia, lho! Satu unit mobil ini dihargai sekitar $ 4.8 juta atau sekitar 70 miliar saat dirupiahkan.
Selain termahal, Koenigsegg CCXR Trevita ini menjadi salah satu mobil sport tercepat yang mana akselerasinya bisa mencapai 410 km/jam.
Angka tersebut dihasilkan dari mesin dual-supercharged V8 berkapasitas 4.800 cc, sehingga sudah pasti sensasi berkendaranya terasa sangat luar biasa.
Selain harga beli yang fantastis tadi, rupanya mobil sport ini juga menawarkan rate sewa yang bukan main. Dari beberapa sumber berita, kabarnya jika ingin menyewa supercar ini, customer harus merogoh kocek sekitar Rp 350 juta/bulan. Angka tersebut belum termasuk booking fee dan pajak yang harus dibayar.
Sumber: Pagani
Pagani, merek mobil yang satu ini sudah terkenal dengan produk mobil-mobil Hypercarnya yang fantastis. Salah satu produk mobil dari Pagani adalah Pagani Huayra Imola. Tidak hanya harganya yang fantastis, 4,8 Juta USD (Rp70 M), tetapi Pagani Huayra Imola memiliki berat yang tergolong ringan sebesar 1.246kg, karena menggunakan serat karbon fiber dalam bodi mobil ini.
Dengan mesin monster dan bodi yang ringan, Pagani Huayra Imola mampu melaju hingga 247 mil/jam atau 397 km/jam dengan tenaga hingga 827 Hp.
Sumber: Motor1
Mobil sport termahal berikutnya, kembali datang dari Bugatti, yaitu Bugatti Divo yang dibanderol dengan harga 5,9 Juta USD atau setara dengan Rp83,8 Miliar rupiah. Bukan hanya memiliki kecepatan luar biasa, tetapi Bugatti Divo juga mampu melewati tikungan dengan mudah.
Mobil ini juga sangat menawan dari segi desain, dengan tampilan yang sporty dan juga futuristik jika dibandingkan dengan saudara-saudaranya dari Molsheim.
Sumber: Motor1
Tak berhenti di Bugatti Divo, kali ini Bugatti juga memberikan mobil sport termahal lainnya, Bugatti Centodieci. Mobil Bugatti yang satu ini digadang-gadang memiliki model yang lebih baik dari Chiron, dengan bobot yang lebih ringan 20,4 kg dan menambahkan downforce.
Bugatti Centodieci merupakan salah satu produk Bugatti yang menakjubkan, unik, dan juga mewah. Tidak mengherankan jika produk Bugatti yang satu ini hanya tersedia 10 unit di dunia.
Sumber: Road & Track
Rolls-Royce merupakan salah satu brand mobil yang dikenal sebagai memproduksi mobil-mobil Luxury di dunia. Namun, siapa sangka, meskipun telah banyak mengeluarkan berbagai macam produk mobil Luxury, tetapi Rolls-Royce memiliki produk mobil yang jauh lebih mahal dari Rolls-Royce pada umumnya
Rolls-Royce Sweptail merupakan salah satu produk Rolls-Royce yang memiliki harga super fantastis. DIbanderol dengan harga 13 Juta USD, berkisar 184,8M, Anda dapat merasakan fasilitas mewah bak yacht pribadi.
Dengan atap kaca yang memanjang dari depan hingga belakang, ditambah aksen kayu dan kulit asli yang mengisi hampir seluruh permukaan interior mobil, dan buntut yang meruncing seperti kapal pesiar, siap memberikan Anda sensasi baru dalam berkendara.
Sumber: Pagani
Jika Rolls-Royce menawarkan kenyamanan bak kapal pribadi, Pagani Zonda menawarkan performa yang belum pernah Anda bayangkan sebelumnya. Pagani Zonda merupakan salah satu mobil paling epik dan historis dalam dunia hypercar.
Dengan tampilan mobil yang aerodinamis, penggunaan serat karbon fiber, dan mesin V12 7,3 liter dari Mercedes-Benz, memberikan performa luar biasa kencang pada mobil ini, menjadikannya sangat legendaris.
Tidak hanya performa yang luar biasa, tetapi harga mobil ini juga sangat amat luar biasa, dibanderol dengan harga 17,5 Juta USD, atau berkisar 248,7 Miliar rupiah, menjadikan mobil ini salah satu hypercar termahal di dunia.
Sumber: Bugatti
Bugatti kembali masuk ke dalam deretan daftar mobil sport termahal, dengan diluncurkannya Bugatti La Voiture Noire. Kreasi spesial ini terinspirasi dari model ikonik Bugatti, yaitu Type 57 SC Atlatis.
Bugatti mencoba menghidupkan aura mobil legendaris tersebut dengan menambahkan berbagai teknologi paling canggih.
Dilengkapi dengan ciri khas Atlantic, dengan enam pipa knalpot plus jahitan punggung di bagian tengah, La Voiture Noire menjadi Masterpiece yang unik dan hanya 1 di dunia.
Karena unit mobil ini yang hanya tersedia 1 di dunia, membuat mobil ini dibanderol dengan sangat fantastis, yaitu sebesar 18 Juta USD atau berkisar Rp255,9 M.
Sumber: Motor1
Jika Anda merasa Bugatti La Voiture Noire telah menjadi mobil sport termahal di dunia, Anda salah, karena gelar mobil termahal di dunia dipegang oleh Rolls-Royce Boat Tail, yang dibanderol dengan harga 28 Juta USD atau berkisar sebesar Rp398 Miliar rupiah, atau hampir menyentuh angka Rp400 Miliar rupiah.
Mobil ini terinspirasi dari elemen laut, di mana bagian belakang mobil ini dibuat mirip dengan buntut kapal dan dilengkapi kompartemen yang bisa terbuka menghadirkan pengalaman bersantap di udara terbuka. Tidak hanya itu, Rolls-Royce Coachbuild juga menyertakan dua buah arloji reversible Bovet 1822 yang dapat digunakan sebagai jam dashbaord.
Baca Juga : Toyota New Yaris GR Sport 2025: Spesifikasi, Kelebihan, dan Harga
Jadi, itulah deretan mobil sport termahal di dunia yang harganya sangat mencengangkan. Apakah Anda berencana memilikinya di kemudian hari? Jika iya, semoga Anda segera membeli mobil impian Anda.
Karena harganya yang mahal, tak sedikit orang yang minder duluan karena budget yang masih belum cukup. Tapi jangan khawatir, nyatanya beberapa pabrikan mobil sudah mulai memberikan mesin serta aksesoris yang tak kalah keren seperti mobil sport, tapi dengan harga lebih terjangkau.
Meskipun mobil-mobil Sport tersebut memiliki harga yang sangat fantastis, tetapi Anda bisa mendapatkan mobil sport dengan harga yang jauh lebih terjangkau di katalog mobil baru yang ada di website ACC ONE. Pilih dan bandingkan mobil impian lebih mudah melalui fitur yang kami sediakan. Dana masih belum cukup? Tenang saja, ACC ONE juga menawarkan daftar mobil bekas harga cerdas yang skema kreditnya bisa disesuaikan dengan budget Anda.
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#mobil
#mobilbaru
#sport
Berita Lainnya
Lihat semua