Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaSeputar Dana
22 April 202551Pembaca
Bagikan :
Dalam dunia investasi, emas telah lama dikenal sebagai aset yang stabil dan bernilai tinggi.
Bagi pemula yang ingin mulai berinvestasi, emas 5 gram bisa menjadi pilihan yang cerdas.
Kenapa? Karena emas merupakan platform investasi yang minim resiko fluktuasi ekstrim seperti saham atau kripto.
Selain stabil dan tahan inflasi, emas dengan berat 5 gram harganya lebih terjangkau, dapat dimiliki dalam bentuk batangan atau perhiasan, serta mudah dijual kapan saja.
Lantas, berapa harga emas 5 gram dari tahun ke tahun, serta apa saja tips membeli emas agar lebih menguntungkan?
Simak selengkapnya dan temukan cara terbaik memulai investasi emas Anda!
Baca Juga: Cara Cek Kode Emas Putih Asli dan Artinya
Sumber: Bareksa
Sebelum Anda memutuskan untuk membeli emas batangan, penting untuk mengetahui berapa minimal pembelian yang diperlukan.
Biasanya, emas batangan dijual dalam berbagai ukuran, mulai dari 1 gram, tergantung di mana Anda membeli emas.
Sebagai contoh, Jika Anda memilih untuk membeli emas melalui Kemilau ACC ONE, Anda perlu membeli emas dengan minimal 5 gram. Namun, meskipun begitu, Bagi Anda yang belum memiliki dana yang cukup untuk membeli emas, ACC ONE menawarkan pembiayaan emas yang menyediakan kemudahan, hanya dengan BPKB mobil, Anda bisa mendapatkan emas dengan harga yang kompetitif.
Hal ini memungkinkan Anda untuk membeli emas dalam berbagai ukuran yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial Anda.
Berikut ini beberapa Keunggulan Kemilau ACC ONE:
Emas 5 gram memiliki beragam kegunaan yang menjadikannya lebih dari sekadar instrumen investasi.
Selain sebagai simpanan yang menguntungkan, emas seberat 5 gram juga sering digunakan sebagai mahar pernikahan yang memiliki nilai simbolis tinggi.
Di sisi lain, emas juga bisa menjadi jaminan untuk pinjaman modal usaha atau bahkan hadiah yang berharga.
Keunggulan lainnya adalah likuiditas emas yang tinggi, yang memudahkan pemiliknya untuk mencairkan investasi ini kapan saja saat dibutuhkan.
Oleh karena itu, emas 5 gram bukan hanya berfungsi sebagai alat investasi, tetapi juga sebagai instrumen yang serbaguna dalam kehidupan sehari-hari.
Sumber: Ubslifestyle
Harga emas cenderung mengalami fluktuasi, yang dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti inflasi, kondisi pasar global, permintaan, dan kebijakan ekonomi.
Meskipun begitu, harga emas cenderung meningkat dalam jangka panjang, menjadikannya pilihan investasi yang aman.
Oleh karena itu, penting bagi investor untuk memahami tren harga emas dari waktu ke waktu.
Berikut adalah gambaran umum harga emas 5 gram dalam beberapa tahun terakhir:
Meskipun terjadi fluktuasi harga di sepanjang tahun, emas tetap menjadi pilihan investasi yang stabil pada akhirnya di penghujung tahun.
Melihat kenaikan yang stabil, terbukti dapat dilihat prediksinya investasi ini menguntungkan dalam jangka panjang.
Oleh karena itu, membeli emas batangan 5 gram bisa menjadi pilihan yang bijak untuk melindungi nilai kekayaan Anda.
Jika Anda membeli emas 5 gram pada 29 Januari 2024 dengan harga Rp 5.665.000, dan menjualnya pada 29 Januari 2025 dengan harga Rp 8.035.000, Anda akan mendapatkan keuntungan dari perselisihan penjualan tersebut sebesar Rp 2.370.000.
Berikut perhitungan persentase keuntungannya.
Selisih keuntungan/Harga awal ketika membeli emas
Contoh:
(Rp 2.370.000/Rp 5.665.000)×100% = 41,83%
Dapat disimpulkan bahwa, investasi emas 5 gram memberikan keuntungan sekitar 41,83% dalam setahun.
Membeli emas batangan 5 gram untuk investasi bukanlah hal yang sulit, tetapi Anda perlu mempertimbangkan beberapa tips agar bisa mendapatkan keuntungan maksimal.
Berikut beberapa tips yang bisa Anda pertimbangkan sebelum membeli emas batangan 5 gram.
Pastikan Anda membeli emas batangan di tempat yang terpercaya dan memiliki reputasi baik.
Platform seperti Kemilau ACC ONE menawarkan kemudahan dan keamanan dalam pembiayaan emas ketika Anda bertransaksi.
Dengan membeli di tempat yang terpercaya, Anda akan mendapatkan emas yang berkualitas dan terjamin keasliannya.
Sumber: Treasury
Sebelum membeli, pastikan Anda memantau harga emas saat itu. Meskipun harga emas cenderung naik dalam jangka panjang, fluktuasi harga dalam jangka pendek tetap ada.
Jika Anda membeli pada saat harga sedang turun, Anda bisa mendapatkan emas dengan harga lebih murah.
Selain harga emas itu sendiri, Anda juga perlu memperhatikan biaya tambahan, seperti biaya administrasi, biaya pengiriman, atau biaya sertifikasi.
Pastikan biaya-biaya ini sudah termasuk dalam harga yang Anda bayar.
Apakah tujuan Anda membeli emas untuk jangka panjang atau sebagai investasi jangka pendek? Mengetahui tujuan Anda akan membantu dalam memilih ukuran dan bentuk emas yang sesuai. Jika Anda ingin investasi jangka panjang, emas batangan 5 gram bisa menjadi pilihan yang ideal.
Setelah membeli emas, pastikan Anda menyimpannya dengan aman. Pilih tempat penyimpanan yang aman, seperti brankas atau layanan penyimpanan emas yang disediakan oleh lembaga terpercaya. Dengan penyimpanan yang aman, emas Anda akan tetap terjaga nilainya.
Dengan mengikuti tips di atas, Anda akan dapat memulai investasi emas batangan 5 gram dengan cara yang tepat dan aman.
Jangan ragu untuk memanfaatkan Kemilau ACC ONE yang memudahkan Anda dalam melakukan transaksi emas dengan harga yang kompetitif.
Baca Juga: Trend Harga Emas dari Tahun ke Tahun, Cenderung Naik!
Kemilau ACC ONE menawarkan pembiayaan emas batangan dengan harga yang bersaing, sehingga memudahkan Anda berinvestasi dengan modal terjangkau.
Proses pembelian yang cepat dan aman membuat transaksi menjadi mudah tanpa banyak prosedur.
Dengan fleksibilitas pembelian, Anda bisa memilih ukuran emas sesuai anggaran, seperti emas 5 gram yang cocok untuk pemula.
Kualitas emas yang dijamin asli memberikan rasa aman saat berinvestasi.
Mulai investasi tanpa modal besar dan nikmati keuntungan dari kenaikan harga emas di masa depan melalui Kemilau ACC ONE.
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#harga
#emas
#investasi
Berita Lainnya
Lihat semua