Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaSeputar Dana
26 Maret 202558Pembaca
Bagikan :
Lamaran nikah menjadi salah satu momen sakral yang umumnya akan dilalui oleh pasangan sebelum melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius.
Karena dianggap penting, oleh karenanya tak heran jika prosesi ini akan dipersiapkan sematang mungkin agar bisa dengan berjalan lancar. Namun, bagi sebagian pasangan, mempersiapkan acara lamaran nikah mungkin menjadi hal yang membingungkan.
Alasannya, bisa jadi karena tidak tahu apa saja syarat yang harus dipersiapkan, bagaimana membuat susunan acara, hingga terkait biaya lamaran. Nah, jika Anda sedang mengalami hal ini, berikut informasi penting seputar lamaran pernikahan yang harus diketahui.
Sumber : popbela.com
Sama seperti acara pesta pernikahan, prosesi lamaran nikah juga memiliki beberapa hal penting atau tradisi yang biasanya akan dipersiapkan oleh pasangan sebagai syarat melangsungkan acara lamaran.
Menghadirkan dan mempertemukan keluarga inti dari kedua belah pihak, pada umumnya menjadi tradisi yang selalu dilakukan sebagai salah satu syarat lamaran nikah sederhana maupun yang digelar secara mewah.
Anggota keluarga inti seperti orang tua, saudara kandung, hingga kakek dan nenek yang hadir, nantinya akan menjadi saksi atas keseriusan pasangan untuk menuju ke tahap yang lebih serius.
Tidak hanya menjadi saksi, bertemunya keluarga inti dari kedua pasangan juga menjadi bukti atas itikad baik dari masing-masing pihak untuk membangun hubungan baru yang lebih erat.
Membawa seserahan saat melangsungkan prosesi lamaran nikah sebenarnya menjadi syarat opsional bagi pihak laki-laki. Sebab, beberapa pasangan mungkin memberikan seserahan saat hari tunangan atau hari pernikahan.
Seserahan umumnya berisi barang-barang kebutuhan penting yang memiliki nilai dan makna berharga untuk pihak perempuan, yang diberikan sebagai bukti kesanggupan untuk menafkahi serta tanggung jawab pihak laki-laki atas wanita yang akan dinikahinya.
Adapun barang-barang yang biasanya menjadi seserahan lamaran nikah, seperti perlengkapan salat dan Al-Quran (pasangan muslim), pakaian, produk kecantikan dan perawatan kulit, hingga makanan.
Baca Juga : 7 Biaya Pernikahan Adat Termahal Di Indonesia Dan Penjelasannya
Apabila lamaran diterima oleh keluarga dari pihak perempuan, maka biasanya pihak laki-laki akan memberikan benda “pengikat” berupa cincin sebagai bentuk ikatan atau komitmen sepasang kekasih untuk melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan.
Umumnya, cincin lamaran tersebut akan disematkan di jari mempelai wanita dan pria, walaupun pada sebagian tradisi lainnya hanya dikenakan oleh pihak perempuan saja sebagai tanda penerimaannya terhadap lamaran dari pihak lelaki.
Sumber : detik.com
Jika acara lamaran dilaksanakan dengan bantuan event organizer, pastinya hal ini tidak akan menimbulkan kebingungan bagi kedua pasangan. Namun, jika sebaliknya, maka membuat susunan acara lamaran pernikahan akan menjadi hal yang membingungkan.
Oleh karena itu, agar prosesi lamaran dapat berjalan lancar dan khidmat, berikut urutan susunan acara lamaran pernikahan yang perlu Anda ketahui.
Ini adalah langkah awal dalam susunan acara lamaran pernikahan. Pada tahapan ini, keluarga mempelai wanita akan menyambut kedatangan mempelai pria dan keluarganya ke rumah mereka. Hal ini menunjukkan tanda hormat dan keramahan dari keluarga wanita terhadap kedatangan tamu.
Apabila keluarga kedua belah pihak telah berkumpul untuk memulai prosesi lamaran, maka biasanya pemandu acara (MC) akan memberikan sambutan dan ucapan selamat datang kepada semua tamu yang hadir, menciptakan suasana yang hangat dan khidmat.
Setelah itu, MC juga biasanya akan membacakan susunan acara lamaran pernikahan secara singkat.
Pada tahap ini, keluarga pria akan menyampaikan maksud dan tujuan kedatangan mereka kepada keluarga wanita. Ini adalah momen di mana pihak pria secara resmi mengungkapkan niat untuk melamar mempelai wanita di hadapan keluarga besar kedua belah pihak.
Setelah mendengarkan maksud dan tujuan kedatangan keluarga pria, MC akan mempersilakan keluarga wanita untuk memberikan jawaban atas lamaran tersebut.
Mereka dapat menerima atau menolak lamaran tersebut. Jika lamaran disambut baik oleh kedua calon mempelai, maka prosesi berlanjut ke tahap berikutnya.
Pada tahap ini, jika lamaran diterima oleh keluarga wanita, maka prosesi acara akan dilanjutkan dengan pemberian seserahan dari pihak keluarga pria ke keluarga wanita sebagai bentuk komitmen dan kesanggupan mempelai pria untuk menikahinya.
Setelah pemberian seserahan, mempelai pria dan wanita melakukan prosesi cincin sebagai tanda cinta dan kesetiaan mereka satu sama lain. Ini adalah simbol fisik dari ikatan pernikahan yang akan datang.
Baca Juga : 10 Susunan Acara Pernikahan Adat Sunda dan Estimasi Biayanya
Prosesi acara kemudian berlanjut ke perkenalan keluarga dari kedua belah pihak. Hal ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar-keluarga dan membangun ikatan yang kuat sebagai calon besan.
Terakhir, MC akan menutup acara lamaran dengan pembacaan lantunan doa bersama agar calon kedua mempelai diberikan kelancaran hingga hari pernikahan atau upacara religius lainnya, tergantung pada kepercayaan agama dan budaya kedua keluarga.
Sumber : pinterest
Selain susunan acara, estimasi biaya lamaran pernikahan juga menjadi informasi penting lainnya yang akan dicari oleh setiap pasangan yang akan menggelar acara ini. Lantas, berapa kisaran biaya lamaran nikah yang harus dipersiapkan?
Pada dasarnya, besaran biaya yang dikeluarkan tergantung dari konsep acara lamaran yang Anda inginkan. Untuk acara lamaran yang mewah tentunya membutuhkan biaya besar dan begitupun sebaliknya.
Namun, jika Anda memilih menggelar acara lamaran nikah sederhana dengan budget sekitar Rp6 juta, berikut rincian biaya yang bisa dialokasikan untuk masing-masing kebutuhan, yaitu:
Menggelar acara lamaran pernikahan mungkin menjadi impian bagi banyak pasangan, agar setiap momen indah dalam perjalanan cintanya bisa disaksikan dan turut didoakan oleh kerabat dan orang terdekat.
Namun, biayanya yang terkadang cenderung relatif mahal, membuat sebagian pasangan enggan melakukannya. Apakah Anda salah satunya yang mengalami permasalahan ini?
Tidak perlu khawatir, ACC ONE hadir menawarkan solusi keuangan atas berbagai kebutuhan Anda.
ACC ONE menyediakan layanan Fasilitas Dana yang dapat mendukung berbagai kebutuhan finansial, mulai dari modal bisnis, pendidikan, kesehatan, dan masih banyak lainnya.
Persyaratan yang transparan dan tidak rumit, memungkinkan pengajuan dana bisa cair hanya dalam waktu 1 hari saja, jika pengajuan disetujui.
Selain itu, Fasilitas Dana ACC juga telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga tidak perlu khawatir soal keamanannya. Kunjungi situs ACC ONE sekarang untuk info selengkapnya!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#biaya
#pernikahan
#lamaran
Berita Lainnya
Lihat semua