Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaSeputar Dana
25 Maret 202595Pembaca
Bagikan :
Sumber: Pexels
Tidak ada kata terlambat untuk belajar. Termasuk untuk Anda yang ingin kuliah sambil kerja. Meski pada umumnya orang kuliah setelah lulus SMA, tidak sedikit juga ternyata yang kuliah sambil kerja.
Tingginya antusiasme masyarakat untuk kuliah sambil kerja ditanggapi cukup serius oleh kampus-kampus. Menjawab kebutuhan masyarakat perihal tersebut, saat ini sudah banyak universitas yang membuka program kuliah kelas karyawan.
Kelas karyawan adalah istilah yang digunakan untuk program kuliah yang dikhususkan bagi mahasiswa yang sudah bekerja, biasanya waktu kuliah yang disediakan untuk kelas karyawan ini adalah di luar jam kerja.
Jadi, karyawan yang sudah bekerja bisa tetap kuliah namun waktunya berbeda dengan waktu belajar mahasiswa reguler. Program kelas karyawan bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi karyawan untuk meneruskan kuliah sambil mengembangkan karir.
Baca Juga: 8 Kampus Untuk Kuliah S2 Online, Lengkap dengan Biayanya
Sumber: Freepik
Universitas mana saja yang punya kelas karyawan? Berikut adalah daftar universitas di Jabodetabek yang menyediakan kelas karyawan yang bisa Anda jadikan pilihan untuk kuliah sambil kerja:
UBSI memiliki cabang di mana-mana, tersebar luas di Indonesia, khususnya di Jakarta. UBSI memiliki beberapa fakultas yang bisa Anda jadikan pilihan untuk mengambil program studi, seperti Fakultas Teknik dan Informatika, jurusan Sistem Informasi dan Teknologi Informasi, Fakultas Komunikasi dan Bahasa jurusan Ilmu Komunikasi dan Penyiaran, serta Fakultas Ekonomi & Bisnis jurusan Manajemen.
Biayanya pun cukup terjangkau. Untuk program S1, Anda akan dikenakan biaya kuliah Rp 2.580.000 per semester. Sedangkan untuk program D3, Anda akan dikenakan biaya kuliah Rp 1.980.000 per semester. Anda perlu membayar biaya tambahan sebesar Rp 500.000 untuk kelas sore atau malam. Biaya tersebut di luar biaya pendaftaran, prakuliah, dan SPP.
Untuk jadwal kelas karyawannya dimulai dari pukul 17.00 – 21.45. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi web https://www.bsi.ac.id.
Universitas satu ini memiliki beberapa kampus yang terletak di daerah Tanjung duren, Green Ville Kebon Jeruk, dan Cibubur. Terdapat enam fakultas yang ditawarkan diantaranya, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Komunikasi, Fakultas Sastra, Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Teknik, dan Fakultas MIPA.
Program kelas karyawan di Universitas Dian Nusantara memiliki beberapa keunggulan, seperti biaya kuliah yang terjangkau, jadwal kuliah bisa dipilih oleh mahasiswa, memiliki kurikulum secara sistematis, serta memiliki fasilitas E-Learning.
Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 4.500.000 per semester untuk biaya kuliah program S1. Biaya ini bisa dibayarkan per bulan sebesar Rp 750.000. Di awal perkuliahan, Anda juga perlu membayar uang pangkal sebesar Rp 2.000.000. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi website https://kk.undira.ac.id/.
Universitas ini terletak di daerah Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan, dan didirikan oleh Yayasan Pembinaan Lembaga Pendidikan PGRI. Unindra merupakan satu-satunya perguruan tinggi di Jakarta yang berada di bawah naungan organisasi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Universitas Indraprasta membawahi tiga fakultas, yaitu Fakultas Ilmu Pendidikan dan Pengetahuan Sosial (FIPPS), Fakultas Teknik, Matematika & IPA (FTMIPA), dan Fakultas Bahasa dan Seni (FBS).
Untuk berkuliah program S1 di sini, Anda akan dikenakan biaya pengembangan mulai dari Rp 2.000.000 yang dibayarkan sekali di awal kuliah. Untuk biaya kuliahnya, Anda perlu membayar mulai dari Rp 1.080.000 per semester atau Rp 180.000 per bulannya. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi situs https://pmb.unindra.ac.id/.
Universitas yang terletak di daerah Pasar Minggu ini menawarkan kelas karyawan dengan harga yang cukup murah. Universitas Nasional memiliki program studi yang lengkap.
Dengan delapan fakultas dari tiap program studi seperti Ilmu Sosial, Ilmu politik, Ekonomi, Sastra, Hukum, Biologi, Teknologi Komunikasi dan Informatika, Ilmu Kesehatan dan Teknik dan Sains, menjadikan Universitas Nasional menjadi salah satu kampus yang bisa Anda jadikan pilihan untuk kuliah sambil kerja.
Untuk berkuliah program S1 dan Sarjana Terapan di kampus ini, Anda dikenakan biaya mulai dari Rp 1.500.000 untuk Uang Pengembangan Pendidikan (UPP) yang dibayarkan sekali di awal perkuliahan. Untuk biaya kuliahnya, Anda akan dikenakan biaya mulai dari Rp 5.500.000 per semesternya. Kedua biaya tersebut bisa dibayarkan dengan cara dicicil.
Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi web https://unas.ac.id/.
Salah satu universitas yang recommended bagi Anda yang mau kuliah sambil kerja. Biayanya yang sangat murah, dan jadwal kuliah yang fleksibel, mahasiswa bisa menentukan sendiri jadwal kuliah, serta terdapat pilihan kuliah dan ujian online.
Untuk berkuliah program D3 di kampus ini, Anda akan dikenakan biaya mulai dari Rp 1.150.000 per semesternya. Sedangkan untuk program S1, Anda akan dikenakan biaya mulai dari Rp 1.300.000 per semesternya. Biaya tersebut di luar biaya pendaftaran dan yang lainnya.
Sangat terjangkau kan? Tak mengherankan jika universitas ini selalu jadi tujuan mahasiswa baru terutama mereka yang ingin kuliah sambil kerja, Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi halaman https://www.ut.ac.id.
Baca Juga: 10 Daftar Sekolah Tinggi Kedinasan Indonesia untuk Jadi CPNS
Sumber: Freepik
Setelah mengetahui kampus mana saja yang membuka kelas karyawan, Anda juga perlu tahu tips sukses kuliah sambil kerja. Ada banyak tantangannya, terutama waktu dan biaya. Untuk membantu Anda mengatur dua peran ini dengan mudah, berikut adalah tips terbaik kami tentang cara kuliah sambil kerja.
Buat rencana sebaik mungkin. Tandai kalender Anda dengan kegiatan-kegiatan penting di tempat Anda bekerja dan di kampus. Buatlah rencana kegiatan yang lengkap dari mulai pagi hari berangkat kerja kemudian jadwal kuliah Anda. Hal ini tidak hanya akan membuat Anda semakin termotivasi untuk melakukan keduanya, Anda juga akan lebih disiplin dalam mengatur waktu.
Ketika Anda menjalani kuliah sambil kerja, besar kemungkinan Anda tidak akan memiliki waktu luang karena begitu padatnya rencana dan jadwal kuliah Anda. Ketika Anda memilikinya, sebaiknya gunakan waktu luang yang Anda miliki secara produktif untuk menyeimbangkan pekerjaan harian dan jadwal perkuliahan Anda agar lebih efektif. Misalnya gunakan waktu istirahat di sela jam kerja untuk membaca buku dan belajar.
Memiliki jadwal yang padat pasti akan membuat Anda stress. Oleh karena itu, Anda harus menangani stres dengan positif. Mendengarkan musik, berolahraga, dan lakukan apa saja yang bisa menghindarkan Anda dari stres.
Bersikaplah realistis tentang waktu yang Anda perlukan untuk bekerja dan belajar. Jika Anda bekerja penuh waktu, tentukan dengan tepat berapa banyak kelas yang ingin Anda ambil untuk setiap semester. Jika Anda berpikir Anda hanya dapat mengambil satu mata kuliah pada satu waktu bersamaan dengan beban kerja Anda, maka fokuslah pada mata kuliah tersebut.
Manfaatkan teknologi yang ada dan gunakan aplikasi belajar untuk mendukung kegiatan belajar Anda. Anda bisa membuat ringkasan atau outline inti dari setiap materi perkuliahan tanpa harus mencatat seluruhnya. Cara ini akan memudahkan Anda untuk mencatat sambil tetap fokus pada penjelasan dosen.
Kuliah sambil kerja pasti akan menyita banyak waktu Anda, termasuk waktu istirahat. Namun, jangan sampai jadi kurang tidur, apalagi Anda masih harus bekerja. Tidur yang cukup adalah kunci untuk dapat melakukan semua kegiatan dengan baik, istirahat sangat penting bagi kesehatan tubuh.
Sibuk berkegiatan membutuhkan daya tahan dan fokus. Jangan sampai telat makan meskipun jadwal padat. Dan hindari makan makanan tinggi lemak jenuh dan kalori, untuk mengatasi lapar. Hal ini karena dapat berkontribusi pada kolesterol Anda, yang akibatnya akan mempengaruhi metabolisme dan meningkatkan berat badan Anda.
Banyak orang yang pada akhirnya tidak memutuskan untuk kuliah karena terhalang biaya. Untungnya, kini sudah banyak kampus yang memberlakukan cicilan untuk biaya kuliah. Dengan fasilitas cicilan ini, Anda tidak akan terlalu terbebani.
Selain itu, Anda juga bisa mencari beasiswa untuk membiayai kuliah. Beberapa kampus menawarkan beasiswa untuk mahasiswanya. Anda bisa mencoba mencari informasi terkait beasiswa di bagian kemahasiswaan.
Bila saat ini dana Anda masih belum cukup untuk membayar biaya kuliah, tidak perlu khawatir! Anda bisa mewujudkan masa depan impian dengan fasilitas Pinjaman Dana di ACC. Anda bisa memakai aset BPKB mobil sebagai jaminan.
Dengan mengajukan pinjaman di ACC, Anda sudah bisa mendapatkan dana hingga ratusan juta rupiah. Selain itu, Anda juga dapat memilih ACC Syariah Dana yaitu pinjaman yang tidak terdapat unsur riba karena dijalankan sesuai hukum Syariat yang berlaku.
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#rekomendasi
#biaya
#universitas
Berita Lainnya
Lihat semua