Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Tips and TrickIbadah Haji
26 Maret 202553Pembaca
Bagikan :
Dalam serangkaian ibadah haji, jemaah bisa melakukan salah satu ibadah sunnah yakni shalat arbain. Shalat ini diartikan sebagai ibadah shalat yang dilakukan secara berjamaah 40 waktu yang tempatnya berada di Masjid Nabawi, Madinah.
Bagi Anda yang sedang berencana untuk pergi berhaji, berikut penjelasan tentang keutamaan dan tata cara melakukan shalat Arbain di Masjid Nabawi.
Sumber: istockphoto.com
Shalat arbain merupakan ibadah shalat sunnah 40 waktu yang dilakukan secara berjamaah dengan dipimpin oleh seorang imam rawatib. Ibadah shalat ini dilakukan tanpa terputus satu shalat pun dan biasanya berlangsung hingga 8 hari.
Tujuan dari shalat arbain tak lain adalah agar terbebas dari siksa api neraka serta azab dan kemunafikan yang ada di dunia maupun akhirat. Karena manfaat inilah, banyak jemaah haji yang berbondong-bondong untuk melaksanakan shalat arbain untuk mendapatkan rahmat dan pengampunan dari Allah SWT.
Baca Juga : Catat! Begini 9 Rangkaian Ibadah Haji dari Awal Sampai Akhir
Sumber: istockphoto.com
Shalat arbain sendiri sebenarnya bukanlah merupakan salah satu kegiatan haji yang wajib atau utama untuk dilakukan. Ada hadist yang terkait dengan shalat arbain ini. Imam Ahmad pernah meriwayatkan dari Anas bin Malik bahwa Nabi Muhammad SAW pernah bersabda:
‘’Barang siapa shalat di masjidku sebanyak 40 shalat, tidak terlewatkan satu shalat pun niscaya dia akan terbebas dari api neraka, selamat dari siksa, dan bersih dari kemunafikan.’’ (HR Ahmad dan Thabrani)
Shalat sebanyak 40 ini merupakan shalat fardhu yang dilaksanakan di Masjid Nabawi. Meskipun ada jemaah yang menganggap shalat arbain adalah ibadah yang penting untuk dilakukan, kegiatan shalat ini sebenarnya bukanlah merupakan keharusan yang dilaksanakan ketika berhaji.
Sumber: istockphoto.com
Ada beberapa catatan yang menjelaskan tentang bagaimana tata cara shalat arbain yang benar. Dan tentu saja, shalat arbain juga dimulai dengan membacakan niat. Niat shalat arbain beserta bacaan shalatnya sebenarnya sama dengan shalat fardhu.
Tata cara pelaksanaan shalat arbain pun juga sama dengan shalat lima waktu yang kita lakukan pada umumnya. Shalat dimulai dengan membaca niat shalat fardhu, doa iftitah, takbiratul ikhram, surat al-fatihah, kemudian surat pendek. Setelah itu dilanjutkan dengan rukuk, sujud, duduk diantara dua sujud, dan tasyahud awal & akhir.
Yang menjadi pembeda di sini adalah shalat lima waktu ini dilakukan sebanyak 40 kali secara berturut-turut. Karena banyaknya rakaat, biasanya jemaah membutuhkan waktu sekitar 7 sampai 8 hari untuk bisa menyelesaikannya.
Setelah seluruh rangkaian shalat selesai, shalat arbain ditutup dengan tahiyat akhir dan membaca salam.
Baca Juga : Cara Membuat Paspor Haji Online, Proses Cepat dan Aman
Sumber: istockphoto.com
Seperti yang sudah kami sampaikan di atas, shalat arbain memiliki keutamaan yang sangat besar. Selain agar terhindar dari api neraka, jemaah yang melakukannya juga bisa terbebas dari kemunafikan.
Mengingat betapa baiknya keutamaan ini, tentu ada banyak jemaah haji yang bersemangat dalam melakukannya. Namun, sebaik-baiknya manusia berencana, pasti ada satu dua hal yang membuatnya tidak memungkinkan, misalnya rasa lelah, sakit, atau waktu yang tidak cukup.
Tidak melakukan shalat arbain sebenarnya tidak apa-apa, karena shalat arbain di Masjid Nabawi hukumnya sunnah. Kebaikan dari shalat arbain sendiri disabdakan oleh Rasulullah SAW:
Yang artinya, "Shalat di masjidku ini lebih baik daripada 1.000 shalat di tempat lain, kecuali di Masjidil Haram." (HR Muslim).
Pernyataan bahwa shalat arbain adalah kegiatan yang bersifat sunnah juga dijelaskan dalam Kitab Fatawa Dar Al-Ifta' Al-Misriyyah yang dijelaskan oleh (Alm.) Syekh 'Athiyah Shaqr:
Yang artinya, "Jika seseorang dalam kondisi bebas dalam arti tidak ada kendala sama sekali, saat berada di Madinah dan dalam perjalanan hajinya, maka yang lebih utama ia melaksanakan shalat arba’in, bahkan kalau bisa lebih banyak lagi, melihat pahala yang begitu besar.
Namun jika ia dalam keadaan terbatas waktu untuk melakukan perjalanan berikutnya sebelum melaksanakan arba'in, maka tidak menjadi masalah. Shalat arba'in ini adalah perkara sunah, bukan wajib. Harapan besar Allah akan tetap memberikan pahala besar itu padanya, jika ia sangat berkeinginan melaksanakan namun karena ada penghalang eksternal di luar keinginannya”
Dari penjelasan yang ada di atas, kita bisa mengetahui bahwa shalat arbain merupakan ibadah sunnah dengan pahala dan nikmat yang luar biasa. Meski begitu, tidak melakukan shalat arbain karena suatu halangan tidak menjadi masalah, karena shalat arbain di Masjid Nabawi hukumnya adalah sunnah.
Jemaah yang berkesempatan melakukannya bisa mendapatkan pahala dan rahmat dari Allah SWT, sementara jemaah yang berhalangan melakukannya juga tidak akan mendapatkan dosa. Dengan hanya berniat saja, Allah SWT sudah mencatat satu kebaikan atau pahala untuknya. Wallahu a'lam bisshawab.
Demikianlah sedikit informasi yang bisa kami berikan tentang keutamaan dan tata cara shalat arbain, semoga bisa membantu menambah pengetahuan Anda tentang ibadah sunnah ini. Jika kebetulan merencanakan untuk berhaji, ACC ONE bisa membantu Anda!
ACC ONE menyediakan fasilitas Syariah Haji untuk memberangkatkan Anda pergi berhaji dengan pembiayaan tanpa menabung terlebih dahulu. Layanan ini sudah sesuai dengan prinsip Syariah, angsuran yang rendah, serta pendampingan dari tim yang akan membantu Anda sampai mendapatkan porsi haji.
Haji tenang hati senang, bersama ACC ONE.
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#syariah
#shalat
#tatacara
Berita Lainnya
Lihat semua